Minggu, 26 April 2015

Lirik lagu Engkau Kusembah - True Worshipper

ENGKAU KUSEMBAH

Dalamnya kasihMu Bapa
Terlebih dari sgalanya
Pengorbanan yang termulia
Slamatkanku

Dengan darah yang tercurah
Ampuniku atas dosa
Kubersujud kepadaMu
Oh Yesusku

Reff:
Engkau kusembah
Bapa Mulia
Pulihkanku dengan darahMu
Engkau kusembah
Kau yang terindah
Seumur hidupku 
Kumau menyembahMu



Sabtu, 25 April 2015

Love my pinky shirt 😘😘😘
What do you think? Looks great on me Right??


Rabu, 22 April 2015

Bullying bukan hanya terjadi di sekolah, tapi di perusahaanpun bisa saja terjadi. Boleh percaya, boleh gak. Bahkan di perusahaan yang sekarang aku tempatipun sama. Bukan aku yang mengalaminya, tetapi orang lain. Sayangnya aku gak bisa membantu, ataupun membelanya karena statusku yang masih "karyawan baru" so, agak ngeri juga sih sebenernya, hanya saja aku berusaha enjoy menjalaninya, menganggap semuanya sama, ya walaupun ada beberapa orang yang perlu penanganan khusus, dengan kata lain ego nya tinggi.

Oke pindah cerita.

Aku pernah mengalami bullying di perusahaan lamaku. Untungnya tidak semua divisi memperlakukan aku secara tidak adil, tapi sialnya atasan aku yang melakukan "bullying" terhadap aku. Mungkin bukan bullying yang secara terus terang yang ia lakukan, tapi bullying yang lebih ke perasaan. Namanya *r**y, aku baru saja lulus sekolah waktu itu. Agustus 2010, anggal 4 adalah hari pertama aku bekerja. Tanpa background tentang garment industrial, tanpa pengetahuan apapun tentang garment, khususnya Underwear Men's. Stress. Ya, sudah pasti. Stress bukan main yang aku alami, bulan pertama masih aku jalani dengan semangat. Bulan kedua mulai tekanan, bulan ketiga hampir setiap pulang kerja aku menangis di jalan. Hahaha
Pernah suatu ketika, sample original hilang. Ya, yang dia anggap hanya sample original hilang, harganya mahal, cuma ada 1, gak bisa jalan kalau gak ketemu, bla, bla, bla...
Whatever lah dengan semua perkataannya. Setelah aku check kesana kemari seharian, nyatanya sample itu ada dilemarinya. Gila gak?? Rasanya pengen aku ambil sample itu trs aku lempar ke mukanya sambil ngomong "makan tuh sample." sayangnya sopan santun aku masih bagus, "itu ada? Makanya jangan ngomel dulu, ada kan tuh dilemari."

Beruntungnya aku, dipindahkan ke divisi apparel bukan lagi underwear di bulan ke 7 hahah Thanks God. Dengan orderan yang baru, atasan yang baru lucky me atasan aku yang kedua adalah perempuan and she is the best leader i have. Bukan sekedar leader, dia menganggap aku sebagai anaknya. Thank's Ci Heny, ure the best leader. Semua ilmu yang dia miliki, tak sungkan dibagi kepadaku, semuanya. Rapinya file yang dia milikipun menurun kepadaku hingga sekarang.


Selasa, 21 April 2015

Perayaan Hari Kartini 2015

Senangnya bisa bergabung dengan kantor yang sekarang. Disini aku menemukan bukan hanya rekan kerja, tapi aku menemukan sahabat dan keluarga.

Bekerja di salah satu perusahaan yang bergerak di bidang trading garment, dengan pengalaman yang aku miliki selama bekerja di garment industrial tentunya trading garment adalah bukan hal yang baru bagiku. Yup, trading memang lebih simple dibanding industry. Tak perlu berhubungan langsung dengan operator mesin langsung, kini hanya supplier yang menjadi penghubungku. Banyak memang, tapi aku enjoy menjalaninya. Terima kasih Tuhan untuk cobaan dalam pekerjaanku selama dari bulan Desember 2014 hingga February 2015. Semapt bekerja di Garment industrial lagi, sempat berpaling menjadi marketing di salah satu perusahaan baru di bidang bahan. Kini aku bersyukur ditempatkan di perusahaan yang sekarang. Bangga, bukan berarti sombong. Tapi aku harus tetap belajar. Bagaimanapun juga setiap orang memiliki ilmu yang berbeda, carilah ilmu sebanyak - banyaknya.

Cukup unik. Di perusahaanku ini bahkan ikut memperingati Hari Kartini. Sederhana, tapi berkesan. Belum sampai 2 bulan aku bergabung, karena begitu welcome nya mereka terhadap orang baru, mereka menobatkan aku untuk masuk dalam catagory karena memakai kebaya dan berdandan cukup heboh (sebenernya sih cuma pakai bulu mata dan eye shadow.

Bermodal baju kebaya pinjaman ke tetangga ^^
Dan eyelashes alias bulu mata palsu sponsor by Mba Mita dan Dona, jadilah tampilanku seperti ini..
Taraaaaaaa....




 Look, hebohnya karyawan waktu acara berlangsung...


Dan akhirnya aku menjadi salah satu yang terpilih untuk Fashion show dengan kebaya pinjamanku ini.. hahaha
 Berkat dukungan yang banyak dari Mamake Iin.. Makasih Mba Iin...

Terima kasih untuk semuanya.. Terimakasih buat tetanggaku Tya atas pinjaman kebayanya.. hehehe

KARTINI DAYS - HARI KARTINI

Hari Kartini adalah hari yang memperingati emansipasi wanita Indonesia.
Emansipasi Wanita adalah penyamaan kedudukan, hak, dan kewajiban wanita dengan pria.
Konon dahulu kala kedudukan, hak, dan kewajiban wanita Indonesia dibedakan dengan pria, namun berkat perjuangan R.A Kartini maka saat ini wanita - wanita Indonesia mendapat kesempatan yang sama dengan pria. Bayangkan jika kita wanita hanya fokus di dapur. Mungkin bagi sebagian wanita sudah terbiasa, tapi sebagian wanita lainnya di rumah / di dapur saja akan membuat tertekan. (Me too)

Terima kasih Ibu Kartini, berkat dedikasimu terhadap emansipasi wanita aku gak perlu bisa memasak untuk menjadi wanita. Hihihi ;D



Banyak lembaga - lembaga yang menjadikan hari Kartini ini adalah kesempatan untuk menaikan pamor baju daerah maupun baju kebaya. Yup, sebutlah sekolah, Mall, Bank, Lembaga kepemerintahan dan lembaga lainnya banyak yang mengharuskan siswa / karyawannya menggunakan baju daerah / baju kebaya.

Kalian tahu apa bedanya Baju Daerah dengan Baju Kebaya? Perbedaannya adalah...
Baju Daerah adalah baju yang mewakilkan adat dari setiap daerah yang ada di Indonesia, sedangkan
Baju Kebaya adalah baju yang digunakan sehari - hari di masa lampau di seluruh Indonesia.

Berikut adalah beberapa contoh Baju Daerah:
Baju Bali                                                       Baju Bangka Belitung

Baju Jawa


















Berikut adalah beberapa contoh Baju Kebaya:
Baju Kebaya Traditional
Dahulu, kebaya traditional yang seperti inilah yang digunakan sehari - hari oleh para wanita Indonesia, namun seirin berjalannya waktu baju kebaya mengalami transformasi dan perkembangan, hingga muncullah istilah Kebaya Modern.

Kebaya Modern adalah kebaya yang mengalami perubahan model dan styling kebaya itu sendiri mengikuti perkembangan jaman, namun tetap tidak mengurangi nilai tradisi dari kebaya tersebut.

Kekhas-an dari baju kebaya adalah pada bahan Lace atau renda yang paling terlihat.

Kebaya Traditional biasanya menggunakan Embrodiery / bordr di bagian plaket, buttom hem dan sleeve hem.

Sedangkan kebaya modern biasanya menggunakan bahan lace / renda yang dirajut. Lace / renda, atau bisa juga ditambahkan payet.




Baju Kebaya Modern

It is not about PROBLEM, it is about SOLUTION

Setiap manusia pasti memiliki masalahnya masing - masing, berbeda antara satu dan yang lainnya. Tapi percayakah kamu? Tuhan memberikan masalah dan cobaan yang sesuai dengan kemampuan kita. Dia yang menciptakan kita, maka Dialah yang tau segalanya tentang kita. Tentang keluh kesah yang kita pikirkan, bahkan yang belum pernah timbul di dalah pikiran kita. Maka, percayalah, Tuhan akan selalu ada bersama kita, dihati kita. Roh kudus akan membimbim kita untuk menghadapi masalah yang kita hadapi.



Masalah akan terasa berat dan membebani jika kita pikirkan, tapi akan terasa ringan jika kita jalani dan selesaikan. Bayangkan, anda diminta untuk memindahkan 100 kardus. Jika kita memikirkan yang diminta "memindakhan" dan "100 kardus", yakin rasa malas dan pertanyaan akan muncul "yakin 100 kardus? Sendirian?". Tapi jika kita memulai untuk mengangkat satu kardus pertama, maka kita akan tahu kardus itu seberat atau seringan apa, so kita bisa mencari solusi untuk memindahkannya.

Intinya, jika ada masalah yang timbul, segera tangani dan selesaikan. Manusia adalah makhluk sosial, ada orang - orang disekitar kita yang bisa memberikan masukan solusi. Tentunya berdiskusilah dengan orang yang tepat. Bukan orang yang senang menjadi kompor. Tapi seseorang yang mampu memberikan solusi terbaik.

See you later ^^

Irene Nathanael